Senin, 14 September 2015

Fahri Hamzah: Tak Ada Bersih-bersih Loyalis Anis Matta

Fahri Hamzah: Tak Ada Bersih-bersih Loyalis Anis Matta - Nama Fahri Hamzah tak disebutkan saat pembacaan struktur pengurus pusat PKS di forum Munas PKS ke-4 hari pertama ini. Namun Fahri menyatakan bukan berarti ini adalah bersih-bersih loyalis mantan Presiden PKS Anis Matta.

"Nggak ada (bersih-bersih loyalis Anis Matta). Pak Anis masih di situ. Nggak ada masalah," kata Fahri di arena Munas PKS, Hotel Bumi Wiyata, Jl Margonda Raya, Depok, Jawa Barat, Senin (14/9/2015).

Anis Matta memang masih berada di struktur pusat PKS dan namanya dibacakan di Munas hari pertama ini. Anis menjabat sebagai Ketua Bidang Kerjasama Internasional.

Fahri meyakini dirinya masih mendapat posisi di kepengurusan pusat PKS meski tak ikut disumpah dalam acara hari ini. "Saya kan hanya nggak disumpah saja. Banyak yang nggak disumpah, Ustad Hilmi Aminuddin (anggota Majelis Syuro) nggak disumpah," ujar Fahri.

Menurutnya, saat ini kepengurusan PKS diisi oleh kader-kader muda. Dan ini mempermudah komunikasi di antara pengurus-pengurus.

"Dan saya generasi tua di PKS ini, dikira saya masih muda? Ini rambutnya putih," canda Fahri sambil membuka pecinya.

Politisi PKS usia 43 tahun ini meyakini struktur kepengurusan yang diisi kader muda bisa mempermudah konsolidasi untuk memenangkan PKS di Pemulu 2019 nanti. Target PKS adalah meraih suara lebih besar dari 10 persen pada Pemilu 2019.

"Telah dikatakan Ustad Hilmi berkali-kali, bahwa inilah masa yang dia tunggu-tunggu, kapan partai ini diserahkan ke yang lebih muda. Ini akan membuat PKS siap meluncur terbang ke atas," tuturnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar